Bismillahirrohmaanirrohiim

SHOLAT YANG WAJIB DI QADHA BAGI WANITA HAID DAN NIFAS

--
Oleh : Ust. Masaji Antoro (Admin)
الشافعية قالوا :...... أما إذا طرأ الجنون ونحوه كالحيض بعد أن مضى من أول الوقت ما يسع الصلاة وطهرها بأسرع ما يمكن فإنه يجب قضاء الصلاة وإذا ارتفع العذر وكان الباقي من الوقت قدر تكبيرة الإحرام فأكثر وجب قضاء تلك الصلاة مع ما قبلها إن كانت تجمع معها كالظهر مع العصر بشرط أن يستمر ارتفاع العذر زمنا متصلا يسع الطهر والصلاتين زيادة على ما يسع الصلاة المؤداة وطهرها
هذا إذا كان الطهر بالوضوء فإن كان بالتيمم فيشترط أن يسع قدر طهرين وصلاتين فإن لم يسع إلا طهرا واحدا وصلاة واحدة لم تجب ما قبلها

**************************​********

Menurut Madzhab SYAFI'IYYAH :

SHALAT SAAT DATANGNYA UDZUR
Bila datangnya udzur (haid dan nifas) telah masuk waktu shalat sekira cukup menjalankan shalat dengan bersucinya (wudhu, tayammum atau mandi) secepat mungkin tetapi ia belum mengerjakan shalat tersebut.

SHALAT SAAT HILANGNYA UDZUR
Bila hilangnya udzur (haid dan nifas) masih menyisakan waktu shalat sekedar takbiratul ihram.

SHALAT SEBELUM HILANGNYA UDZUR
Dan juga diwajibkan mengqadha shalat sebelum hilangnya udzur bila memenuhi ketentuan :

1. Masih menyisakan waktu shalat sekedar takbiratul ihram.
2. Sholat sebelumnya dapat di jama' dengan sholat yang dirinya berhenti haid, (misalkan ia berhenti pada waktu asyar atau isya’ maka dzuhur atau maghribnya juga wajib di Qodho berbeda saat ia berhenti haid pada waktu shubuh, magrib, dhuhur maka tidak wajib baginya menQodho sholat sebelumnya).
3. Udzurnya hilang (tidak kembali lagi) dalam waktu minimal cukup untuk mengerjakan dua sholat fardhu dan bersucinya.

al-Fiqh 'Alaa Madzaahib al-Arba'ah I/752

--------------------------
Contoh

Bila ada wanita datang haidnya pada tanggal 3 Juli 2011 pukul 12.00 WIB. s/d tanggal 10 Juli 2011 pukul 17.00 WIB.

Maka sholat yang wajib diqadha :

1. Sholat dhuhur pada tanggal 3 Juli 2011 (bila dulu belum ia sholati), Anggap masuknya waktu sholat dhuhur pada tanggal 3 Juli tersebut 11.30 WIB, berarti masih ada jeda waktu 30 menit yang sangat cukup sekali bila ia lakukan saat itu untuk menjalankan sholat sekaligus wudhu/tayammum/mandi sebelum datangnya haid yang saat itu tepat pukul 12.00 WIB.

2. Sholat Asyar pada tanggal 10 Juli 2011
Anggap akhirnya sholat asyar tanggal 10 Juli 2011 pukul 17.15 WIB., berarti ia masih punya jeda waktu 15 menit yang cukup untuk sekedar menjalankan takbiratul ihram (paling takbir cuma butuh waktu 10 detik)

3. Sholat dhuhur pada tanggal 10 Juli 2011
Karena sholat dhuhur bisa dijama' dengan sholat asyar, berbeda bila sucinya pada tanggal 10 Juli 2011 pukul 18.00 saat sudah masuk sholat magrib maka sholat asyarnya tanggal 10 Juli 2011 tidak wajib ikut diqadha karena sholat magrib tidak bisa dijama' dengan sholat asyar.

Semoga dimengerti.......^^


.

PALING DIMINATI

Back To Top